19 Februari 2025


Purwakarta - Selasa (18/2) SMP -MTs Al-Muhajirin Purwakarta mengadakan kegiatan Outing class ke Kampung Tajur, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Kegiatan ini di ikuti oleh kepala sekolah, guru-guru beserta siswa kelas 9 yang berjumlah 215 orang.

Outing class merupakan kegiatan rutin tahunan yang diadakan oleh SMP- MTs Al-Muhajirin Purwakarta. Tujuan dari outing class yaitu untuk  menumbuhkan rasa cinta terhadap alam dengan cara memperlihatkan kepada peserta didik apa saja yang ada di kampung tajur seperti rumah adatnya, alat-alat memasak tradisional, tata cara memanen, dan berbagai macam kaulinan barudak.

Kegiatan yang dilakukan anak-anak yaitu: pertama pembukaan bersama pihak sekolah dan pihak kampung tajur, kemudian anak-anak dibagi menjadi empat kelompok. Setelah dibagi kelompok anak-anak langsung mengunjungi pos-pos yang tersebar di sekitaran kampung tajur. Pos pertama tentang rumah adat, alat-alat untuk membuat makanan pokok dari padi menjadi beras kemudian akhirnya menjadi nasi, dan ada ternak domba. Pos dua  tentang pohon aren dan tatacara pembuatan gula aren. Pos tiga tentang tata cara nandur (menanam mundur), memacul sawah, dan juga ngagubyag (mencari ikan di kolam, tanpa alat bantu).dan terakhir pos empat  tentang kaulinan barudak, seperti memanah, egrang, dan ketapel.

 

"Alhamdulillah kegiatan outingclass berjalan lancar sampai dengan selesai. Setelah mendengar langsung perkataan anak-anak mengenai kegiatannya, mereka semua sangat senang. Dengan adanya tanggapan seperti itu, menunjukan bahwa outing class ini memberikan kesan yang baik untuk mereka, walaupun kegiatannya bersatu dengan masyarakat sekitar dan alamnya tapi hal itu menjadi pelajaran yang baru dan menyenangkan untuk mereka, dan semoga ke depannya kegiatan ini akan lebih memberikan dampak yang baik untuk mereka." ujar Maulaa Nur Anshari, S.Pd. Selaku Pembimbing kegiatan.

"Semoga anak-anak menjadi lebih sadar, bahwa lingkungan tempat tinggal kita itu perlu dirawat dan dijaga dengan baik, dan mudah-mudahan anak-anak bisa lebih peduli lagi terhadap sesama juga alam sekitarnya. Karena kalau bukan sama kita, mau sama siapa lagi". Tambah Maulaa.

"Alhamdulillah kegiatan outing class kelas 9 berjalan dengan lancar," ujar Dr. H. Amit Saepul Malik, M.Pd.I. selaku Kepala SMP-MTs Al-Muhajirin.

"Mudah-mudahan dari kegiatan ini dapat mempererat kebersamaan anak-anak serta menumbuhkan rasa cinta terhadap alam sekitar." tambah Dr. H. Amit.

"Saya ucapkan terima kasih kepada bapak/ibu guru yang sudah setia mendampingi anak-anak selama kegiatan ini berlangsung." ujar Dr. H. Amit.

(RW)

0 comments:

Posting Komentar

PSB 2024/2025

Popular Posts