19 Juli 2021

 


Purwakarta – Sekolah Menengah Islam (SMI) Kampus Pusat mengadakan Rapat Kerja Tahun Pelajaran 2021/2022 di Aula Biru SMI 1-3 Al-Muhajirin Kampus Pusat, Kamis (15/07). Rapat Kerja ini dihadiri langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren Al-Muhajirin Purwakarta Dr. KH. Abun Bunyamin, MA., Ketua Yayaasan Al-Muhajirin Dr. Hj. Ifa Faizah Rohmah, M.Pd., Kepala Sekolah SMI 1-3 H. Amit Saepul Malik, M.Pd.I., Kepala Sekolah SMI 4-6 KH. R. Marfu Muhyiddin Ilyas, MA., Pengasuh Asrama Putri Dr. Hj. Zahra Haiza Azmina, M.Ag., dan guru-guru yang tinggal di lingkungan pesantren. Selain itu, diikuti jua oleh guru, staff, dan pegawai via zoom meeting.

“Bapak dan Ibu, ada ungkapan bahwa tiada kesuksesan tanpa cucuran keringat dan air mata, saya saat menyanyikan lagu hymne Al-Muhajirin bercucuran air mata. Artinya, ketika kita sudah memproklamasikan SMI Kampus Pusat sebagai Kampus Pusat Keunggulan maka di harapkan semua elemen yang ada di Al-Muhajirin Kampus Pusat ini kita sama-sama bekerja keras. Kita berjuang dengan penuh kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja tuntas.” ujar H. Amit Saepul Malik, M.Pd.I. selaku Kepala Sekolah SMI 1-3 dalam sambutannya.

“Dalam rapat kerja hari ini, saya ingin menggarisbawahi visi besar kampus pusat ini. Kita jangan tanggung dinamai dan dilabeli sebagai ‘Kampus Pusat’, ilmu dan lain sebagainya harus lebih unggul dari kampus-kampus lainnya. Jadi di kampus pusat ini harus ada keunggulan masing-masing. Misalnya, di SMI 1-3 keunggulannya apa, di SMI 4-6 keunggulannya apa, di ASPA keunggulannya apa, dan di ASPI keunggulannya apa, agar kampus pusat ini benar-benar menjadi Kampus Pusat Keunggulan.” ucap KH. R. Marfu Muhyiddin Ilyas, MA. selaku Kepala Sekolah SMI 4-6.

“InsyaAllah dengan diadakannya rapat kerja ini tentunya dapat menghasilkan rencana-rencana dan program-program yang lebih baik lagi,” ujar Dr. Hj. Zahra Haiza Azmina, M.Ag. selaku Pengasuh Asrama Putri.

“Menyinggung dari apa yang disampaikan tadi bahwa Kampus Pusat ini adalah pusatnya keunggulan. Dalam teori ekonomi, keunggulan ini apakah kita menyatakan punya keunggulan mutlak dari kampus-kampus lainnya, ataupun keunggulan komparatif. Kita harus bisa mengidentifikasi kira-kira keunggulan apa yang kita miliki dan tidak dimiliki oleh orang lain.” tambah Dr. Hj. Zahra.

“Hari ini kita mengadakan rapat kerja yang artinya kita mengadakan musyawarah untuk mencapai mufakat. Kita harus saling menerima masukan dari orang lain, kita harus saling menguatkan demi keunggulan kampus pusat. Maka dari itu, kita akan menerima arahan dan amanat langsung dari syaikhuna Dr. KH. Abun Bunyamin, MA. dalam tausiyahnya.” ujar Dr. Hj. Ifa Faizah Rohmah, M.Pd. selaku Ketua Yayasan Al-Muhajirin Purwakarta.

Acara ini diakhiri oleh tausiyah dan doa dari Pimpinan Pondok Pesantren Al-Muhajirin Syaikhuna Dr. KH. Abun Bunyamin, MA. serta pemaparan program kerja SMI Kampus Pusat Tahun Pelajaran 2021/2022.

(AMS)

11 Juli 2021

Purwakarta – Sabtu (10/07), SMP/MTs Al-Muhajirin Kampus Pusat gelar pembagian raport Penilaian Akhir Tahun Pelajaran 2020/2021 secara virtual. Acara ini diadakan di Aula UMMI Al-Muhajirin Kampus Pusat, dihadiri langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren Al-Muhajirin Purwakarta Dr. KH. Abun Bunyamin, MA., Ketua Yayasan Al-Muhajirin Dr. Hj. Ifa Faizah Rohmah, M.Pd., Kepala Sekolah SMI 1-3 H. Amit Saepul Malik, M.Pd.I., Kepala Sekolah SMI 4-6 KH. R. Marfu Muhyiddin Ilyas, MA., Pengasuh Asrama Putri Dr. Hj. Zahra Haiza Azmina, M.Ag., serta dihadiri oleh guru dan orang tua/wali santri secara virtual melalui zoom meeting.

“Bapak mengucapkan selamat khususnya kepada anak-anakku yang belajar di SMI 1-3, berdasarkan musyawarah dewan guru pada hari Kamis tanggal 8 Juli 2021, kelas 7 dengan jumlah 265 orang alhamdulillah semuanya dinyatakan naik ke kelas 8. Kemudian, anak-anakku yang belajar di kelas 8 sejumlah 226 orang juga dinyatakan naik ke kelas 9.” ujar H. Amit Saepul Malik, M.Pd.I. selaku Kepala Sekolah SMP/MTs Al-Muhajirin Kampus Pusat.

“Anak-anakku sekalian yang alhamdulillah semuanya sehat walafiat, hari ini akan menerima hasil raport secara langsung dibagikan oleh para wali kelas yang tinggal di pesantren. Kemudian, bagi yang wali kelasnya tinggal di luar pesantren raport tetap dibagikan oleh guru yang tinggal di pesantren. Inilah langkah yang dilakukan oleh Pondok Pesantren Al-Muhajirin  Purwakarta dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19.” tambah H. Amit.

 “Santri-santri SMI 1-3 tetap berprestasi walaupun berada di masa pandemi. Ini terbukti dari raihan prestasi anak-anakku yang belajar di SMI 1-3. Oleh karena itu, Bapak mengucapkan selamat dan terima kasih kepada anak-anakku yang sudah mengharumkan nama baik SMI 1-3 Al-Muhajirin, umumnya Pondok Pesantren Al-Muhajirin.” ucap H. Amit.

“Di bulan Desember kami umumkan bahwa alhamdulillah SMI 1-3 Al-Muhajirin mendapatkan penghargaan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta sebagai Sekolah Aktif Menulis Duta Literasi Purbasari tingkat Kabupaten Purwakarta, dan alhamdulillah sudah diterbitkan buku Kumpulan Cerpen dari Bapak/Ibu guru serta anak-anakku sekalian yang berjudul “Negeri Santri”. Kemudian, untuk sosialisasi profile SMI 1-3 sudah diterbitkan buku yang berjudul “Keringatku Pengabdianku” karya Salamun Ali Mafaz asisten sutradara Hanung Bramantyo atau novelis PBNU.” tambah H. Amit.

“Selain itu, anak-anakku juga menjuarai lomba Cipta Baca Puisi yang diadakan oleh Yayasan Pondok Pesantren Al-Muhajirin Purwakarta dalam rangka Milad Al-Muhajirin ke-28. Di antaranya, Najmarina Aula meraih juara 1, Faalih Zari Hasan meraih juara 2, dan ‘Aisyah Nur Latiifah meraih juara 3. Kemudian, dalam lomba yang diselenggarakan tingkat Kabupaten Purwakarta yang dikemas dalam Bifest Purwakarta, anak-anak kita berhasil meraih prestasi, di antaranya yaitu Ananda Nursyifa, dan Ananda Salwa Putri meraih juara 2 dan 3.” tambahnya lagi.

“Bukan hanya siswanya yang berprestasi, tetapi gurunya pun berprestasi. Dibuktikan dengan adanya lomba ceramah virtual tingkat Kabupaten Purwakarta, Ustadz Dadan Ramdani, S.Ud. meraih juara 2 tingkat Kabupaten Purwakarta. Selain itu, di Pentas MGMP PAI Kabupaten Purwakarta, SMI 1-3 menorehkan prestasi, di antaranya Muhammad Aldo Nugraha meraih juara 1 lomba ceramah tingkat Kabupaten Purwakarta, Aini Rizki Nuramalia Putri meraih juara 2 lomba MHQ tingkat Kabupaten Purwakarta.” ujar H. Amit.

“Tidak hanya berprestasi di bidang keagamaan, santri-santri SMI 1-3 pun berprestasi di bidang SAINS. Dibuktikan dengan raihan prestasi yang diadakan oleh POSI tingkat Nasional. Di antaranya, Aini Rizki Nuramalia Putri meraih medali perak, Maura Rizki Azzahra meraih medali perunggu, Syaikho Fadhillah Raihan meraih medali perunggu.” tambah H. Amit.

“Selain raihan prestasi-prestasi tersebut, pada bulan Juni 2021 MTs Al-Muhajirin meraih penghargaan Education Excellent Quality Award kategori Best Islamic Junior School in Character Education Programs of The Year 2021.” tambah H. Amit dalam sambutannya.

Selain pembagian raport, akan diumumkan juga santri juara mata pelajaran terbaik, dan juara umum yang akan mendapatkan reward dari Ketua Yayasan Al-Muhajirin. Juara umum tahun pelajaran 2020/2021, di antaranya, kelas 7 diraih oleh Giyas Ahmad Alfatiri dari kelas 7D, kelas 8 diraih oleh Syaikho Fadhillah Raihan dari kelas 8B.


(AMS)

 

PSB 2024/2025

Popular Posts